Demo Image
Pertemuan Pleno TP PKK Dan DWP Kab. Mojokerto

Pertemuan Pleno TP PKK Dan DWP Kab. Mojokerto

Pertemuan Pleno Tim Penggerak PKK dan Dharma Wanita Persatuan (DWP) di awal tahun 2018, digelar Selasa (9/1) pagi kemarin di Pendapa Graha Majatama.

                Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Mojokerto, Ikfina Kamal Pasa, dalam sambutan arahannya mengucapkan terimakasih kepada seluruh kader dan pengurus PKK atas kerja keras dan keuletan dalam menjalankan tugas TP PKK selama tahun 2017 lalu.

                “Mengawali pertemuan pleno di awal tahun 2018 ini, saya ucapkan terimakasih atas usaha, keikhlasan serta kerja keras semua kader dan pengurus Tim Penggerak PKK Kabupaten Mojokerto selama tahun 2017 kemarin. Ada banyak sekali pencapaian dan prestasi membanggakan yang telah diraih. Hal ini tidak bisa tercapai tanpa dukungan dan kerjasama semuanya,” tutur Ikfina.

                Dalam pertemuan ini juga diumumkan para pemenang Lomba Kesatuan Gerak PKK-KB-Kesehatan Kabupaten Mojokerto tahun 2017. Ada 4 kategori yang berhasil dimenangkan antara lain Kategori Pencapaian Program KB-Kesehatan yang diraih Desa Gunungsari Kecamatan Dawarbalndong sebagai juara pertama, disusul Desa Lolawang Kecamatan Ngoro sebagai juara ke dua dan juara tiga yang diraih Desa Pacing Kecamatan Bangsal.

                Selanjutnya Kategori Pelaksana Terbaik Posyandu yang diraih Desa Pacing Kecamatan Bangsal di urutan pertama, diikuti Desa Kwedenkembar di urutan dua, serta Desa Nogosari Kecamatan Pacet di urutuan juara ke-tiga.

                Dilanjutkan Kategori Pelaksana Terbaik Perilaku Hidup Bersih dan Sehat yang dimenangkan Desa Gembongan Kecamatan Gedeg sebagai juara pertama, Desa Pungging Kecamatan Pungging sebagai juara dua dan Desa Gunungsari Kecamatan Dawarblandong sebagai juara tiga.

                Kategori terakhir yakni Pelaksana Terbaik Lingkungan Bersih dan Sehat yang diraih Desa Pacing Kecamatan Bangsal sebagai juara pertama, Desa Mojorejo Kecamatan Kemlagi sebagai juara dua serta Desa Watesumpak sebagai juara tiga.

                Diumumkan juga juara umum yang diraih Desa Pacing Kecamatan Bangsal, yang akan mewakili Kabupaten Mojokerto pada lomba yang sama di Tingkat Provinsi Jawa Timur.

                Dalam kesempatan berbahagia ini, diberikan juga sebuah kejutan jelang ulang tahun ke-40 Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Mojokerto tepatnya tanggal 11 Januari, dari seluruh kader dan pengurus TP PKK beserta DWP Kabupaten Mojokerto. Tampak juga Wakil Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Mojokerto, Yayuk Pungkasiadi serta Ketua DWP Kabupaten Mojokerto, Diah Ratna Herry Soewito yang turut memberikan ucapan selamat ulang tahun diiringi doa.

@ Designed By Dinas Komunikasi & Informatika Kab. Mojokerto