Demo Image
Bersama Wakapolda Jatim, Sekretaris Daerah Mojokerto Tinjau Vaksinasi Massal

Bersama Wakapolda Jatim, Sekretaris Daerah Mojokerto Tinjau Vaksinasi Massal

Diskominfo Kabupaten Mojokerto - Sekretaris Daerah Kabupaten Mojokerto, Teguh Gunarko bersama Wakapolda Jawa Timur Brigjen Pol. Slamet Hadi Supraptoyo meninjau pelaksanaan vaksinasi massal seretak di PT. Kurnia Anggun Mojokerto, Jumat (18/3) siang.

Gelaran vaksinasi tersebut, juga dilaksanakan serentak di seluruh daerah di Jawa Timur dengan 81 titik vaksinasi, yakni dengan sasaran 40.502 dosis vaksin untuk katagori anak-anak, dewasa dan lanjut usia (lansia).

Dalam vaksinasi hari ini, Forkopimda Kabupaten Mojokerto menyasar 1.392 dosis vaksin. Dengan diikuti oleh seluruh karyawan PT. Kurnia Anggun sebanyak 1.100 peserta dengan dibagi 2 sesi untuk hari ini dan besok. Pelaksanaan vaksinasi dilakukan oleh tenaga kesehatan (nakes) gabungan dari TNI/Polri, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Mojokerto serta relawan.

Wakapolda Jatim, Brigjen Pol. Slamet Hadi mengatakan, sangat bangga terhadap forkopimda Mojokerto dalam melaksanakan vaksinasi dan menekan angka Covid-19 yang ada di wilayah Mojokerto.

"Hari ini saya sangat bangga, bersyukur dan berterima kasih kepada rekan-rekan Forkopimda yang ada di Mojokerto, menunjukkan koordinasi, kaloborasi kerja sama forkopimda dan seluruh elemen masyarakat tokoh agama tokoh masyarakat perusahaan perusahaan ini betul-betul bersinergi dalam melaksanakan vaksinasi," jelasnya.

Selanjutnya Slamet menjelaskan pencapaian pemerintah Mojokerto dalam melakukan percepatan vaksinasi sangat kuar biasa membanggakan.

"Kalau kita bicara dosis pertama, Mojokerto sudah masuk 94,99%, kemudian untuk dosis kedua mencapai 82,90%. Untuk bicara lansia koma kita mendekati 74% yaitu 73,68% dan untuk dosis keduanya 61,68%, nah untuk anak-anak ini luar biasa Mojokerto sudah masuk 91,85% untuk dosis pertama dan untuk dosis kedua 73,14%. Ini yang luar biasa,  saya bangga saya orang Mojokerto saya KTP Mojokerto hasilnya luar biasa," tandasnya.

Selain itu, Slamet mengajak seluruh elemen masyarakat untuk saling mengingatkan agar selalu ingat dan sadar dalam protokol kesehatan (prokes).

"Untuk itu saya mengajak rekan-rekan untuk bisa bersama-sama membuat bagaimana masyarakat mojokerto ini sadar melaksanakan protokol kesehatan walapun  sudah tercapai Vaksinasinya tapi bukan bearti aman tolong sampaikan kepada masyarakat," ucapnya.

Lebih lanjut, Slamet berharap kepada masyarakat yang belum vaksin booster segara melakukan vaksinasi karena untuk mendapat vaksin dosis ketiga sangat mudah didapatkan.

"Saya minta kepada masyarakat yang belum melaksanakan booster agar imut melaksanakan vaksinasi, kegiatan vaksinasi sekarang tidak susah dan sangat gampang nanti tanya di Kodim, tanya di Kecamatan, tanya di Polsek jadwal vaksinasi khusunya masalah vaksinasi ketiga. Diharpakan percepatan untuk vaksin ketiga medekati sasaran target, mudah-mudahan pelaksanaan kegiatan vaksinasi mojokerto betul-betul bisa melindungi warga Mojokerto dari situasi Covid-19", pungkasnya.

Selanjutanya, Slamet memberikan bantuan sosial (bansos) kepada masyarakat sekitar Pungging yang membutuhkan. (Prm;Foto:Luq;Mki/Ar).

@ Designed By Dinas Komunikasi & Informatika Kab. Mojokerto